Alamat Rumah Makan Ndoro Donker Karanganyar

Bagi pecinta kuliner yang ingin bernuasakan kawasan Tawangmangu di lereng Gunung Lawu, disini tercipta spesial sensasi minuman teh dengan nama rumah makan  Teh Ndoro Donker. Rumah ini dulunya adalah rumah kepala kebun teh milik perkebunan Belanda. Didirikan tahun 1700-an.

Rumah makan ini menyajikan beraneka  macam jenis teh dengan harga rata-rata Rp 6.000 per cangkir atau Rp 15.000 per teko untuk empat cangkir. Harganya bisa lebih mahal untuk jenis teh tertentu. Teh putih (white tea), misalnya, harganya paling mahal, yaitu Rp 45.000 per teko, dan radja tea Rp 25.000 perteko.

Ndoro Donker juga menyediakan beraneka macam makanan tradisional yang dikemas ala Eropa. Sebut saja Timus Keju. Timus adalah penganan tradisional Jawa terbuat dari ubi yang diparut lalu digoreng dengan rasa manis. Lalu ada Kentang Ongloc yang ditaburi parutan keju, Ketela Lumpur Madu, Tahu Tempe Donker, Pisang Panggang, Ubi Jalar Towo, Iga Bakar, Soup Iga dan Ayam Panggang. dengan harga berkisar Rp 7.500 sampai Rp 15.000 per porsi, kecuali Soup Iga dan Iga Bakar yang harganya Rp 25.000 sampai Rp 30.000.

Saking banyaknya yang ingin mencicipi kuliner teh ini, tiap akhir pekan teh ndoro donker sangat dipadati pengunjung karena tempat yang strategis, tempat parkir yang luas, pemandangan hamparan teh yang sangat indah membuat pengunjung betah disini.

Alamat rumah makan ndoro donker karanganyar

  • Jl. Afdeling Kemuning No.18. Kemuning, Karanganyar.  

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Alamat Rumah Makan Ndoro Donker Karanganyar"

Post a Comment